Assalamualaikum~
Postingan kali ini saya akan sharing
tentang UKK pada 26 Februari 2014, Siswa-siswi kelas 3 SMK Telkom Sandhy Putra
Banjarbaru menjalani masa Ujian Keterampilan Kompetensi (UKK) . Untuk Ujian
Keterampilan Kompetensi tahun ini, SMK Telkom Banjarbaru kedatangan tamu dari
PT Telkom, yakni Bapak Sawiyo dan Bapak Arif selaku penguji UKK.
Suasana tegang
dan serius sangat terlihat jelas pada hari Kamis (27/2). Saya dan teman-teman
sekelas mendapat kesempatan untuk melihat Proses UKK pada hari kedua. UKK
dilaksanakan di Aula SMK Telkom Sandhy Putra Banjarbaru, UKK di kerjakan secara
berkelompok, satu kelompok terdiri dari 2 orang. Setiap angota dari kelompok
tersebut juga mempunyai tugasnya masing masing, seperti yang satu meng-handle
di bagian server dengan OS Linux Debian Squeeze, dan yang satu lagi di bagian
client dengan OS Windows. Tapi tentu saja tetap dikerjakan bersama-sama
(Teamwork). Tugasnya/Soal yang diberikan juga tidak lain adalah materi-materi yang telah
dipelajari di semester-semester sebelumnya sesuai dengan jurusan masing masing.
Untuk Jurusan
Teknik Jaringan Akses (TJA) mereka berkelompok ditugaskan melakukan sambungan
kabel FO (Fiber Optic) sampai terkoneksi ke Internet Pelanggan.
Untuk Jurusan Teknik Jaringan dan Komputer
(TKJ). Pertama-tama, Mereka akan ditugaskan untuk mengidentifikasi hardware
komputer yang disediakan panitia, Mereka diwajibkan mengecek dan memastikan
keadaan processor, motherboard, DVD-RW, Harddisk,Driver dan perangkat-perangkat
lainnya yang akan digunakan untuk tugas selanjutnya. Setelah itu, Mereka akan
membuat kabel UTP Straight dan Cross untuk menghubungkan antara Client, Server,
dan Access Point. Access Point akan disetting sesuai permintaan panitia. Selain
tugas-tugas diatas, Peserta juga akan mengkonfigurasi DHCP,
DNS, WEB, Email, ftp, ssh, Proxy, routing, Switch managable, Wireless,
Security, PoE, Cabling, Deby, Leny, Celi, Putty dan VOIP server.
Sampai
disini dulu ulasan tentang UKK dari saya, salah khilaf mohon dimaafkan.
Wassalamualaikum,
Wr, Wb.
Salam
Cimut cimut~
Putfan
^^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar